Apa saja tips skincare agar makeup tidak cakey?

Para pemula yang baru belajar menggunakan makeup sering kali mengalami kesulitan melakukan makeup dengan benar, terutama jika mereka tidak mengikuti langkah-langkah skincare yang sesuai. Hal tersebut menjadi pemicu adanya kondisi dimana makeup menjadi tidak rata atau orang lain biasa menyebutnya sebagai makeup cakey. Beberapa hal yang memicu makeup menjadi cakey antara lain adalah skincare yang tidak terserap dengan baik oleh kulit wajah, sehingga menimbulkan ketidakrataan pada hasil makeup. Untuk mendapatkan hasil riasan yang optimal dan sempurna, Be All memberikan beberapa tips tahapan skincare yang membuat hasil makeup kamu semakin kinclong dan makeup tidak cakey.

1. Double Cleansing

Kunci makeup yang sempurna datang dari mencuci muka yang baik. Double cleansing membantu membersihkan wajah lebih optimal, memungkinkan makeup dan skincare yang digunakan setelahnya menyerap lebih baik ke dalam kulit. Dengan cara ini, kita bisa terhindar dari sisa-sisa kotoran yang menempel pada kulit sehingga tidak mengganggu langkah-langkah persiapan sebelum bermakeup.

2. Toner

Setelah membersihkan wajah dengan produk cleansingmu, tentu kita tidak dapat melewatkan toner. Toner sendiri berfungsi sebagai produk yang dapat memberikan hidrasi pada kulit. Wajah akan terhindar dari kekeringan  Toner juga dapat menghapus sisa-sisa akhir kotoran yang masih menempel di kulit jika produk cleansing tidak dapat menghapus kotoran tersebut.

3. Serum

Menggunakan produk makeup membuat kulit kita setidaknya terindikasi oleh berbagai produk. Agar terjaga dari permasalah kulit yang tidak merata, serum membantu kita untuk memelihara kesehatan kulit yang terkontaminasi oleh produk makeup. Maka dari itu, penggunaan serum termasuk ke dalam produk skincare yang penting digunakan untuk tetap mempunyai kulit yang sehat.

4. Moisturizer

Melembapkan kulit tentunya diperlukan untuk membuat makeup menjadi lebih halus dan mudah digunakan ketika kita mulai meng-apply produk tersebut pada wajah. Selain toner, moisturizer membantu kulit kita agar tetap terhidrasi dan terhindar dari wajah yang kering.

5. Eye Cream

Orang seringkali melewatkan tahapan ini ketika menggunakan skincare sebelum makeup. Padahal, eye cream juga cukup penting lho untuk wajah kita. Fungsi dari eye cream ini sendiri yaitu untuk menghindari dari kerutan dan mengurangi lingkaran hitam yang terdapat pada sekeliling mata kita.

6. Sunscreen

Bagian yang tak kalah penting dari skincare yaitu sunscreen. Tentu kalian sudah tidak asing lagi dengan produk sunscreen. Produk ini adalah salah satu skincare yang paling umum digunakan dan tersedia dalam berbagai jenis. Sunscreen membantu kita terhindar dari adanya paparan sinar matahari sehingga tidak menimbulkan kompleksitas masalah yang nantinya akan muncul pada wajah kita ketika terkena oleh sinar tersebut. SPF dari sinar matahari merupakan kandungan yang nantinya menangkal sinar matahari agar tak menyerap ke dalam kulit wajah.

7. Primer

Setelah siap dengan segala tetek bengek dari produk skincare, jangan lupa untuk menggunakan primer sebagai salah satu basis dari makeup. Primer ini fungsinya untuk menyamarkan pori-pori dan membuat makeup menjadi tahan lama.

Berikut adalah tips skincare yang sebaiknya dilakukan sebelum memakai makeup agar hasilnya tidak cakey. Pastikan untuk mendiamkan setiap produk skincare selama 2-5 menit sebelum melanjutkan ke produk berikutnya. Ini membantu skincare menyerap ke dalam kulit dengan baik sehingga makeup tidak mudah crack atau gagal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Order now